Babinsa Berbagi Ilmu Merawat Timun

    Babinsa Berbagi Ilmu Merawat Timun

    Langsa - Dalam rangka program ketahanan pangan nasional, Babinsa Koramil 23/Langsa Timur Kodim 0104/Aceh Timur Koptu Ali Imron, melaksanakan pendampingan pertanian kepada Pak Abdullah (42) petani timun yang memanfaatkan lahan miliknya seluas 4 rante untuk ditanami mentimun, di Desa Alur Merbau, Kecamatan Langsa Timur, Langsa.

    Disela-sela kegiatan tersebut, Koptu Ali Imron kepada Pak Abdullah, Kamis (03-03-2022) mengatakan menanam buah timun tidak terlalu sulit, karena hanya perlu menyiapkan lahan. Bibit timun yang berasal dari biji yang sudah dikeringkan serta pupuk.

    Bibit tanaman timun yang sudah berumur 20-30 hari perlu perhatian khusus dalam pemeliharaan atau perawatannya. Pemeliharaan yang perlu dilakukan adalah pengendalian gulma pada waktu tanaman masih muda dan menjaga tanaman dari serangan hama penyakit serta yang paling penting menjaga ketersediaan air pada tanaman, " jelasnya.

    Dia menjelaskan bahwa dalam  pendampingan kali ini, dirinya membantu perawatan tanaman timun yang geluti oleh Pak Abdullah. Selain melakukan pendampingan, juga bertukar pikiran dalam merawat tanaman timun dengan tujuan menghasilkan tanaman yang subur dan meningkatkan kualitas hasil panen nantinya.

    “Kami melakukan penyuluhan cara perawatan holtikultura jenis tanaman timun. Kegiatan ini sebagai salah satu tugas pokok Babinsa sebagai bentuk ketahanan pangan di tengah masa pandemi Covid-19, ” tutur Ali Imron.

    Sementara itu, petani dan pemilik lahan, Abdullah mengucapkan terima kasih kepada babinsa yang telah membantu melakukan perawatan pada tanaman timun miliknya.

    ”Mudah-mudahan dengan adanya pendampingan dari Koptu Ali Imron Babinsa Koramil 23/Lgst yang sudah dikenal sebagai babinsa teladan inovatif di bidang pertanian tersebut, menjadikan motivasi untuk para petani mentimun lainnya untuk lebih giat lagi dalam bercocok tanam. Dengan harapan di masa panen nantinya mendapatkan hasil yang memuaskan, ” harap Abdullah.

    Pertanian
    Kusdiyono

    Kusdiyono

    Artikel Sebelumnya

    Babinsa Dodo Prayetno : Stock Gabah Di Wilayah...

    Artikel Berikutnya

    Babinsa Blang Guci Bantu Panen Padi Petani

    Berita terkait